Wednesday, October 29, 2025

Presiden Prabowo Dorong Kerja Sama Konkret di KTT ASEAN Plus Three

Shares

Berdikari.Online – Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, menyerukan penguatan kerja sama konkret antarnegara Asia Timur dalam Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ke-28 ASEAN Plus Three (APT) di Kuala Lumpur Convention Centre, Malaysia, Senin (27/10/2025). Dalam forum itu, Prabowo menekankan pentingnya menjaga stabilitas dan integrasi kawasan di tengah situasi global yang penuh ketidakpastian.

Ia menilai tantangan global seperti perubahan iklim, gangguan perdagangan internasional, dan meningkatnya ketegangan geopolitik berdampak langsung pada kehidupan rakyat di kawasan Asia Timur. Karena itu, menurutnya, setiap negara perlu memastikan persaingan tetap bersifat konstruktif dan kerja sama yang terjalin lebih konkret.

Presiden Prabowo juga menyoroti hasil laporan ASEAN Plus Three Regional Economic Outlook yang menunjukkan ketangguhan ekonomi kawasan. Namun, ia mengingatkan bahwa stabilitas tidak bisa dianggap pasti tanpa memperkuat integrasi regional, memperluas perdagangan, dan membangun jaringan keuangan yang solid.

Dalam konteks kerja sama nyata, Prabowo menyerukan peningkatan peran ASEAN Plus Three Emergency Rice Reserve (APTERR) untuk menjaga pasokan pangan dan memperkuat sistem tanggap darurat antarnegara. Ia juga mendorong pertukaran informasi yang lebih cepat dan efektif di masa krisis.

Selain itu, Presiden menegaskan pentingnya pelaksanaan penuh APT Cooperation Work Plan 2023–2027 serta penguatan Chiang Mai Initiative Multilateralisation sebagai langkah memperdalam kerja sama ekonomi dan keuangan di kawasan. Indonesia, kata Prabowo, mendukung penuh pernyataan bersama ASEAN Plus Three Leaders tentang penguatan kerja sama ekonomi dan keuangan regional.***

Shares

berita lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

spot_img

Berita Terbaru