Wednesday, July 2, 2025

Gelar Sosialisasi Empat Pilar, Heru Sudjatmoko Tekankan Pancasila Ideologi Negara

Shares

Berdikari.online- Drs H Heru Sudjatmoko MSi, menggelar kegiatan sosialisasi empat pilar kebangsaan,Pancasila,UUD 45, NKRI dan Bhineka Tunggal Ika,Jumat (02/06/2023)   diKabupaten Purbalingga.

Kegiatan ini di hadiri oleh perwakilan Persatuan Wredatama Republik Indonesia (PWRI) se Kabupaten Purbalingga.

Sosialisasi ini untuk menjaga keutuhan dan persatuan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

Drs. H. Heru Sudjatmoko M.Si menekankan, empat pilar kebangsaan yang terdiri dari Pancasila sebagai dasar dan ideologi negara, UUD 1945 sebagai konstitusi negara dan ketetapan MPR, Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) sebagai bentuk negara dan Bhinneka Tunggal Ika sebagai semboyan negara penting ditanamkan pada generasi bangsa Indonesia.

Pasalnya, banyak kepentingan bangsa luar terhadap Indonesia di era globalisasi yang dapat melunturkan pemahaman kebangsaan kita.

Ujar Drs. H. Heru Sudjatmoko M.Si yang duduk di Komisi II DPR RI, membidangi Pemerintahan Dalam Negeri dan Otonomi Daerah, Aparatur Negara, Reformasi Birokrasi, Kepemiluan, Pertanahan dan Reformasi Agraria serta bidang Pemerintahan lain nya.

“Gotong royong, toleransi, kerukunan dan hidup berdampingan merupakan nilai-nilai yang sejalan dengan empat pilar kebangsaan,”

Tegas Drs. H. Heru Sudjatmoko M.Si dari Daerah Pemilihan Jawa-Tengah VII yang meliputi Kabupaten Purbalingga dan Kabupaten Banjarnegara sertaKabupaten Kebumen.

Drs. H. Heru Sudjatmoko M.Si berharap, setelah mengikuti sosialisasi,peserta dapat lebih memahami dan mengamalkan empat pilar,terkhusus dalam kehidupan bertetangga serta kehidupan sebagai warga negara pada umumnya. (*)

Shares

berita lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

spot_img

Berita Terbaru