Tuesday, October 14, 2025

Benda Mirip Granat di Sumbawa Ternyata Peluru Meriam Kuno

Shares

Berdikari.Online – Warga Desa Muer, Kecamatan Plampang, Kabupaten Sumbawa, menemukan dua benda berbentuk bulat yang diduga granat. Benda seberat 2,5 kilogram itu kemudian ditangani Tim Jibom Detasemen Gegana Brimob Sumbawa. Hasil pemeriksaan memastikan keduanya bukan bahan peledak aktif, melainkan peluru meriam kuno.

Kapolres Sumbawa AKBP Marieta Dwi Ardhini menjelaskan, informasi awal berawal dari unggahan media sosial pada Jumat, 19 September 2025. Akun berinisial AK menawarkan barang antik yang diduga granat. Setelah ditelusuri, benda itu diketahui milik seorang warga berinisial ME (61) dari Desa Muer.

Dantim Jibom Ipda Muhammad Ibrahim Sahabuddin menyebutkan, tim langsung diterjunkan ke lokasi sekitar pukul 14.35 WITA. Setelah identifikasi, dipastikan benda itu bukan granat atau bahan peledak, melainkan peluru meriam bersejarah.

“Kami telah memastikan bahwa dua benda yang ditemukan warga ini bukan granat atau bahan peledak. Keduanya adalah benda bersejarah yang identik dengan peluru meriam zaman kuno,” tegasnya.

Ia juga mengingatkan warga agar tidak memindahkan sendiri benda mencurigakan yang diduga bahan peledak. Masyarakat diminta segera melaporkan kepada pihak berwenang agar ditangani sesuai prosedur.

Setelah dipastikan aman, kedua benda itu dikembalikan kepada pemiliknya. Polisi juga mengimbau agar tidak lagi memposting benda semacam itu di media sosial. Situasi dinyatakan aman dan terkendali pada pukul 15.00 WITA.***

Shares

berita lainnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

spot_img

Berita Terbaru